K.G.F: Chapter 1 (2018)
Rilis
20 Desember 2018
Negara
India
Bahasa
Kannada
Sutradara
Prashanth Neel
Produser
Vijay Kiragandur
Pemeran
Yash, Srinidhi Shetty, Anant Nag, Archana Jois
Sinematografi
Bhuvan Gowda
Music
Ravi Basrur.
Plot
Wartawan TV bernama Deep Hegde (Malavika Avinash) mewawancarai reporter tua Anand Ingalagi (Anant Nag) mengenai bukunya yang dilarang dan dibakar oleh pemerintah pada saat itu. Perdana Menteri Rimika Sen memutuskan bahwa semua penyebutan "Penjahat" harus dihapus dari sejarah namun Anand siap untuk berbagi cerita.
Berlangsung di tahun 1951 hingga saat ini dan mulai dengan perampasan tanah yang kaya akan emas oleh pria bernama Suryavardhan (Ramesh Indira). Suryavardhan membersihkan tanah dan membangun tambang emas ilegal, bekerja dengan budak dan juga menyamar sebagai pekerjaan batu kapur. Di saat yang sama, penduduk desa Saraswathi (Archan Jois) melahirkan seorang putra yaitu bernama Raja Krishappa Bairya yang selanjutnya menjadi Rocky (Yash) yang sangat terkenal dengan kejam.
Kisah itu merentang kehidupan Rocky dari kelahirannya hingga infiltrasinya di tambang dalam usaha membunuh putra Suryavardhan yang bernama Garuda. Setelah menjadi yatim piatu, Rocky mencari kekuasaan dan kekayaan seperti yang diinginkan oleh Ibunya. Usai menetapkan dirinya sebagai Rocky penjahat terkenal, dia terlibat dengan mafia emas disana. Rocky direkrut untuk membunuh Garuda, pewaris yang menindas, di Kolaf Gold Fields.
Di dalam proses perekrutannya dia jatuh hati terhadap wanita Reena Desai yang merupakan putri dari Rajendra Desai yang merupakan orang yang merekrutnya pekerjaan ini. Kisah selanjutnya bagaimana Rocky membunuh Garuda dengan keamanan tertinggi dan juga bagaimana dia memenangkan hati ratusan budak yang bekerja dengan Garuda.
Tambahkan Komentar Sembunyikan